Berita Viral

Di Duga Fitnah Ustadz Adi Hidayat, Eko Kunthadi : “Sensi Amat”

Jakarta, beeoneinfo.com

Respon Eko Kunthadi, seorang penggiat media sosial yang terancam dilaporkan dengan dugaan fitnah oleh Ustadz Adi Hidayat menanggapi kabar dirinya akan dilaporkan ke Bareskrim Polri.

Di kesempatan pertama, Eko mengatakan jika tindakan pelaporan dirinya atas cuitannya di Twitter adalah tindakan yang merupakan bentuk sensitifitas diri saja.

Hahahaha … twit kayak gini dilaporin polisi. Sensi amat!,” tulis Eko Kuntadhi sembari mengunggah capture cuitannya, Minggu (30/5/2021).

Namun dikesempatan kedua, Eko sendiri kemudian menyalahkan penulis buku dan tokoh muda Muhammadiyah, Fahd Pahdevie sebagai biang kerok atas terjadinya kericuhan semua ini.

“Banyak yang nyangka Twit saya dihapus. Mereka bingung scroll wall saya, mana twit yang katanya bermasalah. Pasti bingung. Emang gak ada yang aneh. Itu kan kerjaan gorengan @fahdpahdepie
aja. Sehingga sesuatu yang biasa-biasa aja jadi rame. Maklumlah, politisi cari panggung,” tulis Eko Kuntadhi di Twitter, Senin.

Fahd Pahdepie memang sebelumnya mencecar Eko terkait cuitan yang dibuat.

Fahd bahkan menantang Eko untuk bertemu lantaran akibat cuitan tersebut banyak menimbulkan balasan yang bernada fitnah kepada Ustaz Adi Hidayat.

Lagi Viral :   Pantau Perbatasan Miangas dan Marore, Danlantamal Dan Kapolda Sujud Syukur

Sebelumnya ramai diberitakan jika seorang pengguna Twitter dan dua Youtuber diduga memfitnah Ustadz Adi Hidayat telah menggelapkan uang hasil aksi penggalangan dana bantuan untuk Palestina.

Ustadz Adi Hidayat sendiri kemudian mengambil langkah hukum terkait hal ini. Melansir Republika, Ustadz Abdul Hidayat belum lama ini mampu menghimpun dana sebesar Rp 30,88 miliar dari masyarakat. Sebesar Rp 14,3 disalurkan lewat Majelis Ulama Indonesia (MUI), Rp 14,35 miliar diserahkan langsung ke Dubes Palestina di Indonesia Zuhair Al-Shun, dan Rp 5 miliar sisanya disalurkan untuk mendukung sarana pendidikan di Palestina.

Ternyata, niat baik alumnus Pondok Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah, Garut, itu ditanggapi buruk oleh warganet bernama Eko Kuntadhi. Pemilik akun Twitter, @eko_kuntadhi membuat narasi yang menggiring jika tidak semua sumbangan yang diterima Ustadz Adi Hidayat disalurkan ke Palestina.

Eko Kuntadhi juga menulis sumbangan yang diterima Ustadz Adi Hidayat dua kali lipat dari sebenarnya meskiupun kemudian direvisi kembali.

“Alhamdulillah. Terkumpul Rp 60 m, diserahkan Rp 14 m,” kata Eko sambil mengomentari tangkapan layar dua berita tentang Ustadz Adi Hidayat.

Eko Kuntadhi di akun medsosnya, selama ini dikenal sebagai pendukung Presiden Jokowi dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Eko Kuntadhi juga kerap mengkritik Gubernur DKI Anies Rasyid Baswedan.

Lagi Viral :   Ribuan Mahasiswa Penuhi Halaman DPR Lampung, Di Jakarta Mahasiswa Bergabung Bersama Petani

Fitnah juga dilemparkan dua akun di Youtube, bernama Suara Istana dan Suara Inspirasi. Video tersebut akhirnya dihapus oleh sang pemilik channel.

Namun, tangkapan layar dan video yang berisi foto kolase dan narasi yang menuduh Ustadz Adi Hidayat mengambil uang dari bantuan untuk Palestina, masih beredar.

Di akun Youtube itu, ada foto kolase Ustadz Adi Hidayat digabungkan untuk duduk di kursi mobil tahanan dikawal polisi. Judul dua video itu, yaitu “Keterlaluan, dana 30 m digelapkan, polisi amankan Ust Adi Hidayat” dan “Akal-akalan Ust kadrun, Somad seret Adi Hidayat, tipu donasi Palestina akhirnya terungkap”.

Lewat akun channel pribadinya di Youtube, Ustadz Adi Hidayat menegaskan, tidak mengambil satu sen pun uang hasil donasi untuk Palestina. Dia pun siap membawa persoalan itu ke ranah hukum, karena sudah mengumpulkan semua buktinya.

“Ada sebagian yang kami tempuh langkah hukum. Saya sudah katakan, jangan pernah ganggu singa yang sedang berzikir. Karena kalau sudah mengaum itu sulit dihentikan. Jadi ada beberapa bagian yang kami sudah skemakan saya siapkan supaya menjadi pelajaran yang baik,” kata Ustadz Adi Hidayat.

Lagi Viral :   Cabai Rawit Merah Palsu Beredar, BPOM :"Menggunakan Pewarna Bukan Untuk Makanan"

Dia pun mengaku, sudah berkoordinasi dengan Bareskrim Polri untuk melaporkan akun yang membuat konten dan komentar berisi fitnah.

Meski ada yang sudah dihapus, timnya sudah mengamankan bukti tersebut.

“Tolong jangan siapkan banyak meterai, karena saya punya banyak meterai pada orang-orang yang fitnah. Saya tempuh langkah hukum dan sudah koordinasi dengan pengacara juga lainnya. Kalau pun Anda hapus, saya dapat laporan dihapus, kami ini tim riset jadi tak sembarangan kalau ada coba-coba berbuat sesuatu, sudah kami donwload duluan dan kami screenshot,” kata Ustadz Adi Hidayat.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terbaru

To Top